Header Ads

Selamat Datang di Blog BELAJAR BERSAMA PAK NDIN - 3M : 1) Memakai masker, 2) Mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, 3). Menjaga Jarak

Pengaruh kalor terhadap perubahan suhu dan wujud benda

 



I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar !
1. Sirop, kecap, dan madu merupakan contoh benda berwujud ....
a. lembek
b. padat
c. cair
d. gas

2. Berikut ini merupakan sifat dari benda gas adalah ....
a. meresap melalui celah kecil
b. bentuk dan ukuran selalu tetap
c. mengisi seluruh ruangan yang ditempati
d. mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang lebih rendah

3. Perhatikan contoh perubahan wujud berikut!
(1) Es berubah menjadi air karena terkena panas.
(2) Air jika dipanaskan terus menerus berubah menjadi uap.
(3) Baju basah akan kering jika dijemur di bawah terik matahari.

(4) Air yang diletakkan dalam freezer beberapa waktu akan menjadi es.

Contoh peristiwa menguap ditunjukkan pada nomor ....
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (3)
d. (2) dan (4)

4. Benda dapat mengalami perubahan wujud. Perubahan wujud benda dari gas menjadi cair dinamakan ....
a. mencair
b. menguap
c. mengembun
d. menyublim

5. Pengharum ruangan atau kapur barus lama kelamaan akan habis menunjukkan adanya peristiwa ....
a. Mengembun
b. menguap
c. menyublim
d. mengkristal

6. Energi yang dipindahkan dari suatu benda ke benda lainnya karena adanya perbedaan suhu disebut ....
a. derajat panas
b. derajat dingin
c. temperatur
d. kalor

7.
Contoh Soal Tematik Kelas 5 Tema 7 Mapel IPA dan Kunci Jawaban Gambar
Alat pada gambar digunakan untuk mengukur ....
a. suhu
b. kalor
c. panas
d. dingin

8. Perhatikan peristiwa berikut ini!
(1) Es mencair jika diletakkan di tempat terbuka.
(2) Lilin akan meleleh jika dibakar.
(3) Coklat batangan akan meleleh jika dipanaskan.
(4) Air jika diletakkan di dalam freezer akan berubah menjadi es.
Peristiwa perubahan wujud yang menerima atau membutuhkan kalor ditunjukkan pada nomor ....
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (4)
d. (2), (3), dan (4)

9. Air yang dipanaskan terus menerus lama-kelamaan akan habis. Peristiwa ini merupakan contoh ....
a. mencair
b. menguap
c. membeku
d. mengembun

10. Mentega yang dipanaskan akan mencair. Perubahan yang terjadi pada peristiwa tersebut adalah ....
a. warna
b. wujud
c. bau
d. rasa


11. Lemari yang diberi kamper akan berbau harum. Peristiwa tersebut merupakan contoh peristiwa ....
a. mencair
b. membeku
c. mengembun
d. menyublim

12. Berikut ini merupakan contoh benda yang dapat mengalami peristiwa menyublim adalah ....
a. mentega
b. cokelat
c. kapur barus
d. es batu

13. Proses perubahan wujud zat gas menjadi padat karena melepaskan kalor disebut ....
a. menyublim
b. mengkristal
c. membeku
d. mengembun

14. Perhatikan peristiwa perubahan wujud zat berikut ini!
(1) mencair
(2) mengkristal
(3) menguap
(4) membeku

Peristiwa yang melepaskan kalor atau mengalami penurunan suhu ditunjukkan pada nomor ....
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (3)
d. (2) dan (4)

15. Berikut ini merupakan contoh peristiwa mencair dalam kehidupan sehari-hari adalah ....
a. kamper yang diletakkan di dalam lemari lama kelamaan akan habis


b. es krim yang dibiarkan di tempat terbuka akan berubah menjadi air
c. coklat cair yang didiamkan akan menjadi padat
d. adanya titik-titik air pada daun tumbuhan di pagi hari

16. Menjemur pakaian di bawah terik matahari merupakan salah satu contoh peristiwa ....
a. mencair
b. menguap
c. membeku
d. menyublim

17. Contoh peristiwa menguap dalam kehidupan adalah ....
a. es meleleh dalam suhu kamar
b. bau harum dari parfum
c. air yang dimasukkan lemari es
d. kamper berbau harum

18. Perhatikan pernyataan berikut!
(1) Bentuknya berubah-ubah sesuai tempatnya.
(2) Menekan ke segala arah.
(3) Isinya tidak tetap.
(4) Wujudnya tetap.
(5) Isi tetap.

Sifat benda gas terdapat pada nomor ....
a. (1), (2), dan (4)
b. (1), (2), dan (5)
c. (1), (3), dan (4)
d. (2), (4), dan (5)

19. Peristiwa melelehnya es jika dipanaskan adalah perubahan wujud ....
a. benda cair menjadi gas
b. benda padat menjadi cair
c. benda gas menjadi cair
d. benda cair menjadi padat

20. Berikut ini yang merupakan benda padat adalah ....
a. minyak
b. udara
c. air
d. batu


kunci jawaban

Tidak ada komentar

Gambar tema oleh duncan1890. Diberdayakan oleh Blogger.