Header Ads

Selamat Datang di Blog BELAJAR BERSAMA PAK NDIN - 3M : 1) Memakai masker, 2) Mencuci tangan dengan sabun di air mengalir, 3). Menjaga Jarak

PKn - Mengenali Sejarah NKRI & PBJ Maen Pukul

 

Proses yang Terjadi dalam Pembentukan NKRI




Ada berbagai peristiwa yang terjadi dalam proses pembentukan NKRI, yang memengaruhi proses pembentukan NKRI.


1. Pembentukan Kelengkapan Pemerintahan

Peristiwa pertama yang terjadi dalam proses pembentukan NKRI yang pertama adalah pembentukan kelengkapan pemerintahan.

Peristiwa ini dimulai dengan sidang pertama PPKI pada 18 Agustus 1945 di gedung Kesenian Jakarta dan dipimpin oler Ir Soekarno serta Drs. MUhammad Hatta sebagai wakilnya.

Dari sidang yang berlangsung ini, ada tiga keputusan penting yang diambil, yaitu:

- Mengesahkan Undang-Undang Dasar 1945 sebagai konstitusi RI.

- Memilih presiden dan wakil presiden, yaitu Ir. Soekarno sebagai presiden dan Drs. Muhammad Hatta sebagai wakil presiden RI.

- Tugas presiden untuk sementara waktu dibantu oleh Komite Nasional.

2. Pembentukan Komite Nasional Indonesia

Pada 22 Agustus 1945,PPKI mengadakan sidang kedua, yang membahas tentang rencana pembentukan Komite Nasional dan Badan Keamanan Rakyat.

Komite Nasional dibentuk di seluruh Indonesia, namun pusatnya berada di Jakarta.

Tujuan dari pembentukan Komite Nasional ini adalah untuk mewujudkan cita-cita bangsa Indonesia dalam menyelenggarakan kemerdekaan Indonesia yang berdasarkan kedaulatan rakyat.

3. Pembentukan Alat Kelengkapan Keamanan Negara

Selain membahas mengenai pembentukan Komite Nasional, rapat PPKI pada 22 Agustus 1945 juga memutuskan pembentukan Badan Keamanan Rakyat atau BKR.

BKR ditetapkan menjadi bagian dari Badan Penolong Keluarga Korban Perang atau BPKKP, yang bertujuan untuk memelihara keselamatan masyarakat, juga merawat korban perang.

4. Pembentukan Lembaga Pemerintahan di Seluruh Daerah di Indonesia

Peristiwa lainnya yang terjadi dalam proses pembentukan NKRI adalah pembentukan lembaga pemerintahan di seluruh daerah di Indonesia.

Bentuk pemerintah daerah di Indonesia ini diatur pada Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 18.

Berdasarkan peraturan Undang-Undang ini, diatur bahwa setiap daerah provinsi akan dibagi menjadi daerah yang lebih kecil.

Selain itu, dari keputusan sidang PPKI tanggal 18 Agustus 1945, ditetapkan juga bahwa tugas presiden akan dibantu oleh Komite Nasional.

Sedangkan di daerah-daerah, tugas gubernur juga akan dibantu oleh Komite Nasional di daerah.

Dengan adanya pemerintahan di daerah yang dibantu oleh Komite Nasional, maka diharapkan pemerintahan akan berjalan dengan baik.

Menjawab Soal dari Teks 'Proses Pembentukan NKRI'


1. Apakah tugas PPKI?

Jawaban:

PPKI (Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia) adalah badan yang bertujuan meneruskan persiapan kemerdekaan.

Tugas utama dari PPKI adalah mempersiapkan hal-hal yang diperlukan untuk kemerdekaan bangsa Indonesia.

Artinya, tugas PPKI adalah meneruskan tugas dari BPUPKI sampai akhirnya Indonesia benar-benar merdeka.

Bersumber dari Gramedia.com, ada beberapa tugas umum yang dilakukan oleh PPKI. Berikut penjabarannya:

  • Menyusun dan mengesahkan konstitusi.
  • Menyusun dan mengesahkan dasar negara.
  • Mempersiapkan dan membentuk pemerintahan.
  • Memperjelas wilayah-wilayah Indonesia.

2. Apa hasil Sidang PPKI pertama?

Jawaban:

Sidang PPKI pertama dilaksanakan pada 18 Agustus 1945. Hasil sidang pertama PPKI, antara lain:

  • Memilih Soekarno-Hatta sebagai presiden dan wakil presiden RI.
  • Pembentukan Komite Nasional Indonesia Pusat (KNIP).
  • Mengesahkan UUD 1945.

3. Apa tujuan pembentukan KNI?

Jawaban:

PPKI mengadakan sidang kedua dengan salah satu agenda yakni pembentukan Komite Nasional Indonesia (PNI).

Pembentukan Komite Nasional Indonesia atau KNI didasarkan pada keputusan sidang PPKI 18 Agustus 1945.

Yap, dalam menjalankan tugasnya, presiden dibantuk oleh Komite Nasional Indonesia di daerah dan pusat.

Tujuan pembentukan KNI adalah menyelenggarakan kemerdekaan Indonesia dari prinsip Kedaulatan Rakyat.


Pada pelaksanaannya, KNI dibebani dengan beberapa tugas yang berkaitan dengan aspek kenegaraan.

4. Kapan BKR sebagai cikal bakal TNI dibentuk?

Jawaban:

Badan Keamanan Rakyat (BKR) dibentuk dalam Sidang PPKI ketiga pada tanggal 22 Agustus 1945.

BKR diresmikan pada 23 Agustus 1945 oleh Presiden Soekarno lewat radio. Berikut susunan pengurus BKR pusat:

  • Ketua umum: Kaprawi.
  • Ketua I: Soetalaksana.
  • Ketua II: Latif Hendraningrat.
  • Anggota: Arifin Abdoelrahman, Mahmoed, dan Zulfikri Loebis.

Peran BKR adalah menjaga keamanan umum. Karena wewenangnya terbatas, muncul kekecewaan di kalangan pemuda.

Mereka menuntut dibentuk badan untuk mempertahankan kemerdekaan yang mulai terancam karena Belanda kembali.

Kekecewaan inilah yang kemudian mendorong dibentuknya TKR (Tentara Keamanan Rakyat) pada 5 Oktober 1945.

5. Tuliskan 8 provinsi yang dibentuk sebagai hasil Sidang PPKI pertama!

Jawaban:

Berdasarkan hasil sidang PPKI yang pertama, ada sekitar delapan provinsi yang dibentuk di Indonesia, yakni:

  • Sumatra.
  • Jawa Barat.
  • Jawa Timur.
  • Jawa Tengah.
  • Borneo.
  • Sulawesi.
  • Maluku.
  • Sunda Kecil.












Tidak ada komentar

Gambar tema oleh duncan1890. Diberdayakan oleh Blogger.